Saturday, July 20, 2013

Resep Puding Buah

Di bulan puasa yang penuh berkah, resep makanan dan minuman lezat adalah salah satu yang banyak dicari untuk para pecinta kuliner. Apalagi makanan dan minuman segar dan bergizi, hmmm luar biasa deh. Seperti Resep Puding Buah yang bakal di bahas pada kesempatan kali ini.

Resep Puding Buah
Nikmat dan kesegaran buah-buahannya begitu terasa. Selain itu buah-buahan, Resep Puding Buah mengandung vitamin yang baik untuk tubuh. Ketersediaannya memang sudah kita bisa temukan di toko-toko terdekat namun harganya sangatlah mahal dan menghabiskan kocek rupiah. Tapi tak usah khawatir, anda bisa membuatnya sendiri di rumah sebagai sajian spesial. Berikut adalah langkah-langkah membuat Puding Buah :

Bahan-bahan
  • Buah Jambu Biji
  • Buah Nanas
  • Buah Mangga
  • Buah Pisang
  • Buah Pepaya
  • 8 sendok makan gula pasir 
  • Agar-agar putih
  • 4 gelas air matang 
  • 1 Bngks agar agar putih 
Cara Membuat Puding Buah
  1. Pertama-tama, campur buah-buahan tadi di atas. Lalu blender kemudian saring supaya lembut.
  2. Tambahkan agar-agar lalu aduk hingga rata.
  3. Adonan puding buah dimasukan dan masak. Aduk-aduk sampai mendidih. Masukan gula pasir.
  4. Tahap selanjutnya, matikan api setelah mendidih. Terus aduk-aduk sampai busanya hilang. Lalu masukkan adonan puding buah kedalam cetakan, biarkan dingin agar mengeras.
  5. Sekarang sudah jadi deh. Silahkan dinikmati.
Bagaimana mudah bukan? Itulah tadi Resep Puding Buah yang dapat kami persembahkan untuk pembaca sekalian. Selamat mencoba.

Related Posts

Resep Puding Buah
4/ 5
Oleh