Sunday, August 31, 2014

Resep Kue Cupcake Kukus

Resep kue cupcake kukus – Cupcake kukus tidak memerlukan oven untuk memanggang. Cupcake memang bukan jenis kue baru, namun rasanya yang manis banyak sekali penggemar kue yang satu ini. Apalagi jika cupcake dihias dengan berbagai macam hiasan seperti coklat, whipped cream, dan lain sebagainya. Kue cupcake kukus cukup mudah dibuat dengan resep kue cupcake kukus sederhana. Akan tetapi masih ada saja yang masih belum mengetahui bagai mana cara membuatnya dan apa saja bahan yang harus disiapkan.


Untuk itulah, pada kesempatan ini resep kue cupcake kukus dibagikan demi memenuhi rasa penasaran pembaca yang memang lagi mencari-cari resep kue cupcake kukus lezat.

Resep Kue Cupcake Kukus

Bahan yang dibutuhkan
  • 200 gr terigu
  • 2 – 3 butir telur
  • 30 gr coklat bubuk
  • 125 gr margarin
  • 150 gr gula halus
  • 80 ml susu cair
  • 1 sdt vanili + 1 sdt pasta coklat + 1 sdt baking powder
Cara membuat kue cupcake kukus
  1. Terlebih dahulu sebelum membuat adonan, persiapkan dulu dandang yang digunakan untuk mengukus, loyang untuk cupcake, dan kertas kue cupcake. Setelah itu panaskan dandang pengukus yang sudah diberi air.
  2. Mentega dicairkan bersama dengan susu, sisihkan.
  3. Kocok telur dan gula hingga gulanya larut dan tidak menghasilkan banyak buih.
  4. Masukkan coklat bubuk, terigu, baking powder, vanili, aduk hingga semua rata.
  5. Tambahkan pasta coklat, mentega cair, aduk kembali hingga rata.
  6. Masukkan adonan cupcake ke dalam loyang yang sudah disiapkan sebelumnya dengan takaran 7/8 atau hampir memenuhi cetakan. Selesaikan hingga adonan dituangkan dalam loyang.
  7. Masukkan dalam panci kukus dan masak selama kurang lebih 20 menit hingga matang. Pada saat mengukus, tutup dandang dilapisi dengan serbet agar uap air tidak menetes pada kue
  8. Angkat cupcake yang sudah matang, keluarkan dari dalam loyang, biarkan dingin.
  9. Cupcake kukus sudah bisa disantap.
Untuk menikmati cupcake kukus dengan cara berbeda, tambahkan hiasan diatasnya seperti parutan keju, choco chips, kismis, whipped cream, dan lain sebagainya. Selamat mencoba resep kue cupcakes kukus.

Related Posts

Resep Kue Cupcake Kukus
4/ 5
Oleh

1 comments: