Resep Buka Puasa, Kurma Mede Lapis Cokelat - Kurma merupakan salah satu makanan khas dari Timur Tengah. Biasanya kurma menjadi makanan wajib ketika berbuka puasa. Rasa manis dan legitnya kurma membuat suasana berbuka yang memang disunahkan harus memakan yang manis menjadi lebih seru. Apalagi jika anda mencoba mengkreasikan kurma menjadi salah satu makanan berikut ini. Diolah menggunakan cokelat membuat kurma jadi lebih berasa dan terasa nikmatnya. Bisa juga dijadikan sebagai makanan hantaran saat lebaran. Nah anda penasaran bagaimana sih Resep Kurma Mede Lapis Cokelat tersebut? Yuk kita simak pembahasannya di bawah ini :
Bahan-bahan :
Semoga bermanfaat.
Bahan-bahan :
- kurma, 30 biji
- dark cooking chocolate leleh, 150gr
- kacang mede utuh, 50gr
- white cooking chocolate leleh, 30gr
- Pertama-tama, kacang mede dipanggang sampai warnanya berubah hingga sedikit kecoklatan. Kemudian angkat lalu dinginkan.
- Kemudian potong salah satu sisi bagian kurma, ingat jangan sampe putus. Biji kurmanya buang, lalu masukkan 1 biji kacang mede kedalamnya.
- Selanjutnya, kurma yang sudah diisi dengan kacang mede tadi dicelupkan dalam dark cooking chocolate yang sudah dilelehkan terlebih dulu, lalu angkat.
- Sekarang susun diatas baki serta kasih jarak sampai tak ada yang saling menempel, setelah itu dinginkan sampai mengeras cokelatnya.
- Nah sesudah mengeras, anda bisa hias memakai white cooking chocolate yang sudah dilelehkan.
- Sekarang dinginkan lagi sampai cokelatnya mengeras.
- Kurma mede lapis cokelat pun siap disajikan.
Semoga bermanfaat.
Resep Buka Puasa, Kurma Mede Lapis Cokelat
4/
5
Oleh
Anonymous